Sukanya MC yang punya banyak facial expression, Chung Myung ini sama kayak Lloyd yang punya banyak ekpresi nyebelin, songong, dan cemberut. Sukaaaaaak.
Return of the Flowery Mountain Sect season 1 completed, season 2 ongoing.
1. MC overpower
2. MC reinkarnasi
3. Murim
4. MC pinter menghasilkan uang
5. Artnya bagus gede-gede dan bold
6. MC baik pada yang baik, tapi monster kepada yang jahat.
Cerita berawal dari Chung Myung yang berhasil menumpaskan sekte yang jahat dan kemudian meninggal. Akhirnya sektenya sendiri dihancurkan oleh sekte lain yang membuat sekte Gunung Berbunga miskin dan tidak banyak yang jago bela diri, benar-benar di ambang kehancuran. Sampai akhirnya 100 tahun kemudian MC lahir kembali di sekte pengemis. Dia berusaha kembali ke sekte Gunung Berbunga untuk mulai belajar sebagai murid. Keterampilan MC masih ada tapi tubuh dan energinya belum mampu mengimbangi ilmu bela dirinya.
MC nantinya akan mengembalikan bisnis sektenya dan juga membantu murid-murid lain untuk meningkatkan kemampuan mereka. Jadi alih-alih menjadi murid biasa, Chung Myung sebenarnya menjadi master untuk murid sektenya padahal dia posisinya adalah murid kelas bawah termuda dan masuk paling akhir.
10/10
Komentar
Posting Komentar
Berkomentarlah yang baik. Semua komentar yang masuk akan dimoderasi. (admin: Honeylizious [Rohani Syawaliah]).