Tak ingin jauh-jauh dari suami rasanya selama hamil ini. Untung suami kerjanya dagang jadi gampang. Apalagi kalau dia bolak-balik rumah beberapa kali dalam sehari. Bisa bertemu berkali-kali dan bisa makan siang bersama-sama. Rasanya kebersamaan adalah hal yang paling menyenangkan. Pernah sih berpisah beberapa hari saat saya harus ke Kepulauan Seribu bersama pemenang Tulis Nusantara 2013 yang lain. Kangen berat. Apalagi ternyata di sana susah sinyal. Hanya ada sinyal indosat.
Pengennya nempel terus sama suami. Apa pun keadaannya. Sekarang emosi juga nggak semeledak-meledak awal kehamilan. Bawaan sekarang rumahnya lebih nyaman kali ya? Suasananya lebih adem dan tenang dibanding rumah yang kami tempati sebelumnya. Untung tak perlu membesarkan anak di rumah yang sana.
Perut semakin membesar dan kaki kanan saya masih sulit diajak beraktivitas terlalu banyak. Padahal ibu hamil disarankan banyak jalan. Eh ini mau jalan ke dapur aja susahnya minta ampun. Belum lagi kalau harus jongkok terus berdiri. Dari baring ke berdiri aja nyeri sekali di pangkal paha. Apakah ada tulang yang bergeser di sana? Kemungkinan itu pasti ada. Soalnya ukuran jabang bayinya semakin besar dan sudah bergerak ke mana-mana.
Selera makan masih sangat baik. Apa saja saya lahap sampai habis. Sempat sih beberapa waktu lalu demam, batuk, pilek, dan tenggorokan sakit banget. Selera makan jadi sedikit berubah. Ada makanan yang diinginkan tapi bukan makanan yang ada di rumah. Untungnya sih semangkuk bubur pedas atau lontong sayur sudah sangat menggugah selera. Nggak susah dikasih makan sih orangnya.
Oiya, tidur malam juga sekarang tak sesulit biasanya. Biasanya saya harus menunggu sampai pagi baru terlelap. Paling awal dini hari. Itupun tidurnya biasanya tidak begitu nyenyak. Sekarang lumayan nyenyak. Jam 10-11 sudah terlelap. Itu jam yang sudah cukup awal buat saya selama kehamilan. Bangunnya juga tidak sesulit biasanya. Cuma ada masalah dengan kaki kanan. Itu saja.
Pergerakan bayinya yang biasanya membuat saya terbangun tengah malam lalu tidur lagi. Namun tendangannya tak begitu keras kok. Cukup lembut untuk sebuah tendangan. Tetapi cukup keras untuk membangunkan saya dari tidur yang nyenyak. Sebenarnya sih dia bergerak sepanjang waktu. Hanya ada waktu-waktu gerakannya sangat aktif, ada pula yang gerakan pelan saja.
Barangkali saya setelah diurut sama dukun beranak beberapa waktu lalu menjadi lebih gampang ngantuk dan tertidur. Tak ada salahnya datang lagi ke sana buat urut badan. Kangennya sih sama pijatan di Nakamura. Dari banyak tempat pijat, saya rasa itu tempat pijat yang membuat saya paling betah dipijat 2jam dan hasilnya sangat menyegarkan. Apalagi suasana tempatnya yang menenangkan.
Suatu hari ingin mengajak Uwan dan Umak ke sana. Merasakan enaknya dipijat ala Jepang di Nakamura. Pasti akan sangat menyenangkan buat mereka. Nanti kalau mereka sudah ada waktu buat ke Pontianak.