Honeylizious.com
– Kadang kita tak pernah tahu langkah kecil yang kita lakukan, kita
terus berjalan, kemudian kita tiba di sebuah tempat yang sama sekali
tak terpikirkan oleh kita. Tak terpikirkan karena kita tak tahu sama
sekali tentang tempat tersebut.
Itulah
yang sebenarnya terjadi pada saya sekarang. Dulu, sudah lebih dari
satu tahun, saya ingat betul pernah mengikuti sebuah job review yang
bayarannya sesuai dengan Page Rank blog kita. Jadi semakin tinggi
Page Rank blog akan semakin tinggi pula bayarannya. Waktu itu saya
baru sadar betapa pentingnya meninggikan Page Rank. Wajar saja banyak
orang yang berlomba agar Page Ranknya bisa bagus.
Banyak
cara digunakan orang, satu di antaranya tukar link, untuk
meningkatkan Page Rank. Saya sendiri sebenarnya sejak awal ngeblog
tidak tahu sama sekali mengenai Page Rank ini sampai akhirnya
teman-teman yang menyebutkan Page Rank saya. Sebab saya menulis di
blog karena ingin menulis. Saya tak tahu banyak mengenai hal teknis
di dalamnya yang bisa menjadi nilai 'jual' blog kita. Jika memang
kita ingin mengomersilkan blog yang kita miliki.
Saya
juga ingat job review tersebut mencari 50 peserta dan dari 50 peserta
akan dipilih satu orang untuk mendapatkan voucher belanja. Saya rasa
tak ada ruginya mencoba. Lumayan kan kalau terpilih, bisa dapat
voucher belanja ratusan ribu rupiah dan bisa digunakan buat beli
produk di toko online yang mengadakan lomba tersebut. Tak disangka
saya menang bahkan mereka pilih untuk menjadi fashion blogger di blog
toko online mereka.
Saya
pikir waktu itu memang demikianlah perjalanan ngeblog saya. Menjadi
bagian dari fashion blogger yang menulis di blog mereka. Ternyata
saya salah besar. Perkenalan itu akhirnya berlanjut dan saya masuk
lebih jauh dalam lingkaran orang-orang di balik toko-toko dan bisnis
online hebat. Dimasukkan di dalam grup yang sebenarnya masih sangat
asing pembahasannya bagi saya.
Tetapi
saya tahu. Ini adalah anak tangga yang harus saya jalani untuk naik
lebih tinggi lagi ke tangga berikutnya.