Karena sekarang saya tinggal di tempat tinggal di rumah suami, tentunya ada beberapa hal yang kemudian berubah. Misalnya pengecekan sinyal wifi dari WIGO 4G yang saya gunakan. Katakanlah saya aneh karena sangat memperhatikan hal ini. Dibandingkan orang yang sibuk memikirkan mau belanja apa saja buat rumah barunya, satu hal yang sangat saya khawatirkan sebenarnya adalah ketiadaan sinyal WIGO 4G di rumah baru ini.
Sebab saat saya menanyakan pada CS WIGO 4G wilayah Pontianak, dia mengakui bahwa kemungkinan besar sinyalnya tidak ada di Jl. Ujung Pandang, Komp. Kurnia 5B. Sebab mereka belum sampai ke area ini layanannya.
Padahal sudah merasa sangat nyaman dengan layanan dari WIGO 4G ini. Malas rasanya harus berpindah ke lain wifi. Tadi sore, saat kami sudah dibolehkan keluar dari rumah orang tuanya untuk menempati rumah baru kami, suami saya sibuk memasang antena tambahan dari modem WIGO 4G. Padahal saya tahu betul betapa lelahnya dia. Sebab saya sendiri juga lelah sekali.
Lampu penanda sinyalnya tertangkap hidup mati. Itupun hanya 1 bar. Hanya satu lampu yang menyala. Namun saat dites untuk digunakan sebagai wifi ternyata internetnya jalan. Beruntung. Saya.masih bisa menggunakan layanan WIGO 4G untuk ngeblog dan sosial media.
Jadi buat warga Pontianak yang berada di Jl. Ujung Pandang bisa memasang WIGO 4G dengan menggunakan antena tambahan.
Komentar
Posting Komentar
Berkomentarlah yang baik. Semua komentar yang masuk akan dimoderasi. (admin: Honeylizious [Rohani Syawaliah]).