Apa
yang kita pikirkan pertama kali mendengar kata hidup minimalis? Hidup
minimalis? Minimalis? Memiliki segala sesuatunya sesuai dengan
kebutuhan? Atau membuat hidup sesederhana yang bisa kita lakukan?
Saya pikir hidup minimalis itu bisa dimulai dengan memiliki segala
sesuatunya sesuai dengan kebutuhan kita kecuali soal uang ya. Kalau
uang saya rasa kita harus punya pedoman bahwa kita akan hidup 1000
tahun lamanya. Hahahaha…
Saya
paling ingin meminimalkan soal pakaian dan rumah sebenarnya. Rumah
tidak perlu besar karena akan sangat melelahkan punya rumah yang
terlampau besar apalagi jika kita melakukan bersih-bersihnya
sendirian. Orang tua saya punya rumah tiga lantai yang panjangnya
hingga 32 meter. Sangat melelahkan kalau sudah soal beres-beres dan
seakan-akan pekerjaan membereskan rumah tak ada habisnya. Belum lagi
banyaknya barang yang ada di rumah.
Tinggal
di rumah yang kecil akan membuat kita berpikir banyak soal memiliki
terlalu banyak barang dan kita akan memilah dengan benar apa yang
benar-benar kita butuhkan. Desain rumah ukuran kecil dengan fungsi
yang maksimal sangat membuat saya iri. Ingin sekali punya rumah
seperti itu dan melakukan banyak hal hanya di dalam rumah tanpa perlu
repot menghabiskan banyak waktu hanya untuk membereskannya. Saya
paling malas beres-beres rumah besar dan banyak barang.
Sekarang
saya punya pakaian seadanya dan kadang pakaian yang saya gunakan itu
bisa dikenakan untuk berbagai acara. Meniru Mark Zuckerberg yang
punya satu model pakaian dan celana? Nggak sih. Pakaian saya masih
punya variasi warna begitu juga jilbabnya. Tapi dengan model yang
sama membuat saya tidak butuh waktu lama untuk memilih pakaian yang
paling tepat untuk dikenakan pada hari tertentu atau acara tertentu.
Pakaian
tidak perlu banyak asal bagus dan awet. Sayang sekali jika kita harus
membuang pakaian karena sudah tidak layak pakai walaupun tidak
menutup kemungkinan terutama pakaian yang setiap hari dikenakan di
rumah. Supaya kebutuhan akan pakaian tidak terlalu banyak mencuci
pakaian setiap hari adalah yang harus dilakukan ya. Jadi tidak ada
cucian yang menumpuk dan kita kebingungan mau pakai pakaian yang mana
lagi.
Membuat
lemari lega adalah impian saya. Saya tidak suka punya banyak lemari.
Satu untuk satu keluarga harusnya cukup atau memanfaatkan ruang
dengan semaksimal mungkin untuk menempatkan pakaian yang kita miliki
tentunya jauh lebih baik dibandingkan membeli banyak lemari dan
membuat ruangan semakin kecil. Coba deh lihat video yang saya temukan
di Youtube ini.
Komentar
Posting Komentar
Berkomentarlah yang baik. Semua komentar yang masuk akan dimoderasi. (admin: Honeylizious [Rohani Syawaliah]).