
Blogger keren? Pernah berpikir tentang "blogger keren" itu seperti apa? Saya punya banyak sekali definisi blogger keren sampai akhirnya definisi itu berubah seiring waktu. Kemudian saya merasa sama sekali bukan blogger keren, tepatnya belum menjadi blogger keren itu. Bahkan orang-orang yang sempat saya anggap keren ternyata bukanlah blogger keren yang sekarang ini ada di kepala saya. Bukan mereka, bukan saya, tapi ada beberapa yang ternyata sejak awal sampai sekarang menjadi blogger keren yang sebenarnya.
Tahun 2010-2011 saya beranggapan bahwa blogger keren itu yang punya domain berbayar. Keren banget pake domain sendiri apalagi kalau pendek-pendek. Tahun 2011, tepatnya 2 Mei, saya pun menggunakan domain ini, honeylizious.com. Beberapa waktu berlalu dengan perasaan "wah saya keren lho pakai domain sendiri". Jumawa sebentar sampai akhirnya kekerenan itu turun beberapa level karena ternyata definisi keren yang saya pikirkan berubah alias nambah faktor yang lain.

Blogger keren itu yang blognya banyak pengunjung dan komentar. Berburu komentar dan pengunjunglah saya selama setahunan. Komen di banyak blog orang dan kenalan dengan blogger lain. Dapat pengunjung dan komentar balasan dari banyak blogger. Saya merasa keren. Waktu itu saya rajin sekali baca blog orang lain. Banyak mampir ke blog orang saya akhirnya tahu bisa dapat duit dari blog.
Saya pikir blogger keren itu yang dapat duit dari blognya. Beberapa bulan ngeblog akhirnya beneran bisa dapat duit dari ngeblog. Wih senangnya bukan main. Maklum selama ini hanya ngiler ngeliat orang lain bisa dapat duit dari blog. Saya merasa keren abis tu bisa dapat penghasilan sendiri dari blog. Sudah merasa kayak blogger-blogger lain yang saya anggap keren dengan "prestasi"-nya tersebut.

Dapat duitnya macam-macam, ada yang dari nulis, dari pasang banner, dari terima endorse, dan ada juga yang dari menang lomba. Merasa di atas angin beberapa waktu sampai akhirnya saya mengubah pola pikir saya mengenai blogger keren. Setelah memiliki domain sendiri, dapat pengunjung dan komentar, dapat penghasilan dari blog ternyata blogger keren itu bukan yang kayak gitu.
Saya pernah kok bertemu dengan blogger yang tak peduli dengan domainnya berbayar atau enggak. Tak pernah menghitung jumlah pengunjung dan komentar di blognya. Sama sekali tak menulis untuk mencari uang. Berbagai lomba menulis dia lewatkan. Saya melihat mereka begitu keren. Menulis di blognya tanpa tendensi apa-apa. Tidak disetir oleh siapa pun kecuali pemikirannya sendiri.
Keren betul orang yang ngeblog dengan cara seperti ini. Sementara ada yang jumawa dan terbang ke angkasa hanya karena dirinya terkenal atau dapat banyak duit dari ngeblog. Sekarang semua itu terasa nggak ada keren-kerennya. Saya? Ternyata bukan blogger keren yang selama ini saya impikan. Saya salah menganggap segala hal itu adalah bagian dari kerennya seorang blogger.
Nanti, saya akan menjadi blogger keren itu. Blogger yang hanya memberikan manfaat yanpa berharap balasan apa-apa. Semoga saya, kita, bisa menjadi blogger yang keren itu. Blogger yang menebarkan kebaikan di dunia maya. Tanpa harapan balas jasa.
Sudah bertahun-tahun saya mencoba menemukan jati diri saya sendiri dan saya lupa siapa diri saya sebenarnya. Seorang anak kampung yang suka menulis dan bermimpi akan memiliki mesin tik ketika dia dewasa nanti. Itu saja. Sesederhana itu kebahagiaan yang ingin dia capai.
Komentar
Posting Komentar
Berkomentarlah yang baik. Semua komentar yang masuk akan dimoderasi. (admin: Honeylizious [Rohani Syawaliah]).