Walaupun Jakarta
merupakan kota metropolitan yang terkenal dengan kepadatan dan
kemacetan jalannya, bukan berarti Jakarta sama sekali tak memiliki
daya tarik untuk dijadikan tujuan liburan. Tidak sedikit
tempat-tempat wisata di Jakarta yang tak kalah serunya dengan
tempat-tempat wisata di kota lain. Wisata religi di Kota Pecinan,
wisata alam di Kepulauan Seribu, wisata pendidikan di Kota Tua,
wisata keluarga di Kebun Binatang Ragunan, wisata sejarah di Museum
Fatahillah, dan masih banyak lagi yang ada di Jakarta.
Agar perjalanan Anda
untuk liburan di Jakarta bisa berjalan lancar dan nyaman,
berikut beberapa tips yang bisa Anda simak:
- Karena Jakarta mempunyai banyak tujuan wisata, disarankan agar Anda menentukan pilihan objek wisata apa saja yang ingin Anda kunjungi. Rencana tujuan ini hendaknya dipikirkan secara matang agar jadwal liburan Anda tak kacau dan terlewat sia-sia.
- Sesuaikan tujuan wisata dengan cuaca. Ada baiknya untuk tidak ke kebun binatang saat cuaca sedang panas-panasnya, atau tidak berwisata alam saat cuaca mendung.
- Rencanakan rute perjalanan dan pilihan kendaraan agar tak terjebak macet.
Selain itu, untuk
mempermudah agenda perjalanan, disarankan bagi Anda untuk mengakses
situs Flocations yang merupakan pasar pelayanan wisata terbesar di
Asia Tenggara yang bekerja sama dengan ratusan agen wisata terbaik
sehingga dapat memudahkan Anda dalam mencari agen perjalanan dan
paket wisata yang murah meriah. Dengan jasa agen perjalanan, wisata di Jakarta akan berjalan lebih lancar dan tentu saja nyaman.