Berapa
sering kita memiliki pertanyaan yang terdengar sangat gampang buat
orang lain untuk menemukan jawabannya tanpa menanyakannya pada siapa
pun? Alasannya karena mereka sudah tahu tentu saja. Sedangkan kita
belum tentu tahu jawabannya. Seperti saya yang sudah menggunakan
Linux lumayan lama. Paling lama sih memang Ubuntu-nya yang saya
gunakan. Sekarang saya masih menggunakan Ubuntu yang ke 12.04.
Padahal yang 13 sudah keluar ya? Belum terpikir untuk mengupgradenya
sih karena setelah dulu Ubuntu 12.04 sering 'error', pokoknya error
yang aneh. Suka minta penggunanya mengirim laporan ke pihak
pengembang dan semacamnya. Saya kurang paham juga. Sampai akhirnya
sekarang Ubuntu yang saya gunakan alhamdulillah tidak mengalami hal
'error' itu tadi.
Nah
sembari menggunakan Ubuntu memang banyak hal yang membuat saya
sedikit bingung. Hal sepele buat orang yang sudah berkutat dengan
Ubuntu sedemikian lama. Apalagi kalo memang orang tersebut sudah lama
menggunakan Linux. Segala jenis distro Linux sudah dicoba. Berbeda
dengan saya yang menggunakan Linux selain Ubuntu beberapa waktu lalu
karena menggunakan netbook yang rewel sekali saat dipasangkan dengan
Linux. Akhirnya mengganti netbooknya dengan PC dan voila saya bisa
kembali bercengkrama dengan Linux yang pertama kali saya kenal.
Ubuntu.
Bukan
tanpa kesulitan sebenarnya meskipun sudah menggunakan PC jenis lama
yang tidak ada masalah diinstall beberapa distro dari Linux. Pernah
saya pasangkan Kubuntu dan rasanya sempurna sekali. Biasanya masalah
yang saya alami terdengar sangat sepele. Saya bisa menanyakannya pada
banyak teman saya di facebook tetapi saya tahu ada yang bisa
menjawabnya dan tidak akan memberikan emosi apa pun. Tidak ada smiley
yang menertawakan atau mengejek. Apalagi sampai muncul tanda tanya
sedemikian banyak gara-gara tak percaya saya akan menanyakan
pertanyaan itu padanya.
Setiap
dari kita punya stok silly questions.
Namun saya yakin banyak pula di antara kita yang sekarang sudah
terbiasa untuk menanyakannya kepada mesin pencari saja. Percayalah
mereka punya jawaban lebih lengkap dan tidak akan membuat kita malu
gara-gara pertanyaan tersebut.
Jadi
jika memang teman-teman punya sesuatu yang ingin ditanyakan, apa pun
itu. Coba tanyakan dulu pada mesin pencari. Setidaknya berusaha dulu
sendiri baru menanyakannya pada orang lain saat buntu dan tak
menemukan jawaban sama sekali di web yang ditawarkan mesin pencari.
Sebab
mendingan tanya Google dulu deh kalau saya,
Komentar
Posting Komentar
Berkomentarlah yang baik. Semua komentar yang masuk akan dimoderasi. (admin: Honeylizious [Rohani Syawaliah]).