Honeylizious.com
– Teman-teman pasti sadar satu hal yang terjadi dipenghujung tahun
ini. Berapa hari langit mendung dan hujan turun dengan derasnya.
Untungnya di daerah tropis dan kita masih bisa menerima hujan air
yang turun ke bumi. Pernah membayangkan hujan salju? Seberapa tebal
baju yang harus kita kenakan untuk menghadapi hujan salju yang
menggila?
Menjelang
25 Desember setiap tahunnya memang akan selalu seperti ini. Di daerah
yang sudah biasa turun salju ya tentunya akan diguyur dengan butiran
putih tersebut. Buat kita di daerah tropis air seperti dicurah dari
langit dan itu kadang membuat aktivitas kita sendiri terganggu.
Walaupun tentunya hujan adalah rezeki buat banyak orang.
Paling
enak sih turun hujan itu malam hari. Tidur lebih nyenyak di dalam
dekapan selimut. Tapi beberapa hari ini di Pontianak, hujan tak kenal
siang atau malam. Terus saja turun. Kadang sebentar saja meskipun
lebatnya mengejutkan. Kadang lama kalau hanya rintik-rintik kecil.
Menjelang 25 Desember bukan hal baru lagi hujan turun begini.
Masalahnya
sih yang paling membuat saya pusing adalah lempok-lempok yang tak
bisa kering. Tahu lempok kan? Dagangan saya itu. Makanan khas
Pontianak yang terbuat dari durian dan dibuat dodol. Nah dodol durian
itu namanya lempok kalau di sini. Pengeringannya masih manual
menggunakan sinar matahari. Pengeringan dilakukan supaya lempoknya
lebih kering dan bisa disimpan lama.
Langganan
banyak tapi susah kering memang membuat saya pusing. Bagaimana tidak?
Uang sudah dikirim tapi saya sendiri tak bisa mengirimkan barang
pesanan karena target pengeringan lempok butuh waktu yang lebih lama
dari biasanya saat musim kemarau. Untungnya saat seperti ini sumber
penghasilan bukan hanya dari dagang lempok. Masih banyak lagi sumber
penghasilan yang lain.
Semoga
hujannya lebih bersahabat lagi tanggal 25 Desember nanti. Sebab saya
akan pulang kampung bersama suami. Kalau hujan turun dengan deras
tentunya suami tak bisa mengendarai sepeda motornya. Naik bus juga
rasanya jadi agak menakutkan dalam cuaca yang hujan deras seperti
itu.