Honeylizious.com
– Saya memang sudah ke Sintang dua kali. Tapi belum ke tempat ini.
Sayang sekali memang waktu liburannya kurang panjang untuk
menjelajahi wilayah Sintang. Padahal bertarung nyawa untuk mendatangi
tempat tersebut. Maklum jalanan yang hancur membuat wilayah timur
Kalimantan Barat ini memberikan medan yang sulit untuk orang yang
akan mendatanginya.
Hanya
bisa mendoakan teman-teman dari Gerakan Rp1.000 untuk Jalan Kabupaten Sanggau supaya benar-benar bisa mewujudkan impian kita bersama. Jalan
mulus untuk wilayah timur Kalimantan Barat. Sebab kalau dibiarkan
bisa-bisa seperti jalan yang menuju Berau di Kalimantan Tengah yang
sama sekali tak bisa dilewati bus dan kendaraan umum lainnya.
Lubangnya kedalamannya dari informasi yang saya lihat di Kompas TV
beberapa waktu yang lalu itu 2 meter. Tentu saja bus tak mau ambil
risiko dengan melewati lubang sedalam dua meter tersebut.
Jalan
di wilayah timur Kalimantan Barat saya pikir akan menjadi jalan yang
lebih buruk dibandingkan jalan yang menuju Berau kalau tidak segera
diperbaiki. Jangan sampai kita mau ke Sintang dan wilayah timur
Kalimantan Barat lainnya harus membeli tiket pesawat dong ya. Padahal
masih sama-sama di Kalimantan. Harga tiket pesawat ke sana saja bisa
700ribu untuk satu penumpang. Tak terbayang kalau jalan darat tak
bisa lagi digunakan. Bagaimana dengan distribusi barang dan sembako
ke sana. Termasuk distribusi BBM.
Ini
dia, perhentian sembilan Sintang.