Tepatnya hari ini tanggal 19 Juni
2013, saya selesai siaran menunggu kedatangan teknisi yang sebelumnya sudah
mengecek jaringan pada tanggal 18 Juni, kemarin. Jadi tanggal 16 dan 17 Juni
hanya dicek menggunakan router atau saya menyebutnya modem wifi. Semoga itu
dapat dipahami.
Sebagai catatan, semua alat yang
dipergunakan dipinjamkan secara gratis, baik modem wifi atau modem wifi +
antena tambahan. Jadi paket mana pun yang kita langgani, peralatan tetap akan
dipinjamkan secara gratis sesuai kebutuhan. Jadi saat dua kali dilakukan pengecekan
di kamar dan sinyalnya tak bisa ditangkap dengan router saja atau modem
wifinya, pengecekan ke-tiga dilakukan pengecekan lebih lengkap dengan antena
tambahan yang disambungkan ke modem wifinya.
Pengecekan ketiga fix, berarti besok
sudah bisa dilakukan pemasangan dengan alat yang akan dipinjamkan untuk
seterusnya.

Nah ini yang menjadi masalah
berikutnya. Saya bukan orang yang bisa menunggu tanpa kepastian. Kalau memang
terlambat saya perlu mendapatkan konfirmasi sebelumnya. Satu hal yang menambah
tingginya tekanan darah saya, setelah saya bersiaran dalam keadaan jaringan
internet dengan kabel yang lelet selama sekitar 1 jam, adalah paket internet
saya sudah diaktivasi tanggal 18 Juni, itu artinya saya telah menyia-nyiakan
hampir dua hari tanpa menggunakan layanan mereka.
Saya pikir, itu memang sudah hak
saya. Jadi pihak Wigo harus bertanggung jawab untuk hal tersebut. Jadi saya
menelpon ke toko komputer tempat saya mendaftar untuk mendapatkan layanan
internet dari Wigo. Di sana juga tak ada kejelasan. Hingga akhirnya saya harus
menghubungi CS Wigo melalui akun twitter mereka.

Harus saya akui respon mereka cepat, cuma
saya sudah dua jam menunggu kedatangan teknisinya sebelum akhirnya saya
memutuskan untuk menghubungi twitter resmi mereka. Seperti biasa, saya akan
sangat cerewet di sana. Sebab saya sudah kehilangan banyak waktu di sini hanya
untuk menunggu kedatangan teknisinya. Padahal untuk memasang alatnya saya pikir
bukanlah hal yang sulit.
Tapi ternyata kesalahannya bukan
tanpa alasan. Mau tahu kelanjutannya? Silakan baca postingan berikutnya.